Kebakaran Rumah di Pegangsaan Dua Berhasil Dipadamkan
Kebakaran sebuah rumah di Jalan Mapaulus, RT 04/06, Kelurahan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara berhasil dipadamkan petugas. Diduga kebakaran disebabkan adanya bensin yang dijual penghuni terkena percikan api.
Kita berhasil melokalisir sehingga tidak meluas. Api bisa dipadamkankan sekitar pukul 10.00,
Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Satriadi Gunawan mengatakan, pihaknya menerima informasi kebakaran sekitar pukul 09.20. Lalu, sebanyak enam unit mobil pemadam langsung diluncurkan ke lokasi.
"Kami berhasil melokalisir sehingga api tidak meluas. Api bisa dipadamkankan sekitar pukul 10.00," ujarnya, Senin (6/5).
Simulasi Tanggap Bencana Kebakaran Digelar di Balai KotaDipastikan Satriadi, kejadian kebakaran tidak sampai menyebabkan korban jiwa maupu luka berat. Saat ini, keseluruhan proses pemadaman sudah rampung.
"Penyebabnya masih dalam penyelidikan. Tetapi memang dari keterangan saksi
, rumah ini digunakan untuk bengkel dan menjual bensin," tandasnya.